Petugas pengisian BBM di SPBU..
Sumber :
  • Antara

Konflik Israel-Iran Memanas, Ketersediaan BBM Aman? Begini Kata Pertamina

Sabtu, 20 April 2024 - 03:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PT Pertamina Patra Niaga menegaskan bahwa untuk saat ini relatif tidak ada ketergantungan dengan bahan bakar minyak (BBM) dari Timur Tengah.

Hal itu ditegaskan Manager Media and Stakeholder Management PT Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari ketika dikonfirmasi terkait adanya potensi gangguan suplai atau ketersediaan BBM menyusul meningkatnya konflik di Timur Tengah.

“Saat ini relatif tidak ada ketergantungan BBM dari Timur Tengah,” kata Heppy Wulansari ketika ditemui di Kantor BPH Migas, Jakarta, Jumat (19/4).

Heppy mengatakan bahwa suplai BBM terus dijaga di level 20 hari dan telah diamankan dari produksi kilang dan kargo dari kawasan Asia.

“Pertamina Patra Niaga mengatur stok BBM di level yang optimum untuk mengantisipasi potensi disrupsi suplai,” kata dia.

Selain itu, Heppy mengatakan, pihaknya juga berkomitmen menjaga pasokan BBM dan LPG nasional. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral