Presiden Jokowi lantik anggota Komisi Nasional Disabilitas.
Sumber :
  • ANTARA/Desca Lidya Natalia

Presiden Joko Widodo Lantik Tujuh Anggota Komisi Nasional Disabilitas Periode 2021-2026

Rabu, 1 Desember 2021 - 16:43 WIB

Jakarta - Presiden Joko Widodo, Rabu (1/12/2021) melantik tujuh orang anggota Komisi Nasional Disabilitas Periode 2021-2026 di Istana Negara.

Ketujuh anggota Komisi Nasional Disabilitas yaitu:
1. Dante Rigmalia, sebagai Ketua merangkap anggota;
2. Deka Kurniawan, sebagai Wakil Ketua merangkap anggota;
3. Eka Prastama Widiyanta, sebagai anggota;
4. Kikin Purnawirawan Tarigan Sibero, sebagai anggota;
5. Fatimah Asri Mutmainnah, sebagai anggota;
6. Jonna Aman Damanik, sebagai anggota; dan
7. Rachmita Maun Harahap, sebagai anggota.

Pengangkatan anggota Komisi Nasional Disabilitas tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 53 M Tahun 2021 tertanggal 30 November 2021 dengan masa jabatan 5 tahun sejak pelantikan.

"Bahwa saya akan setia kepada UUD 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara," kata tujuh anggota Komisi Nasional Disabilitas mengikuti sumpah jabatan yang diucapkan Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Rabu (1/12/2021).

Saat mengucapkan sumpah jabatan, ada anggota Komisi Nasional Disabilitas yang menyampaikan dengan bahasa isyarat.

"Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," demikian sumpah jabatan diucapkan.

Pembentukan Komisi Nasional Disabilitas merupakan amanat Undang-undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas dan Peraturan Presiden Nomor 68 Tahun 2020. Komisi Nasional Disabilitas berdiri untuk menghormati, melindungi, dan memenuhi hak penyandang disabilitas.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral