Presiden Jokowi dan Ganjar Pranowo hadiri Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI di Marina Convention Center, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (3/12/2022)..
Sumber :
  • Instagram/@ganjar_pranowo

Pengurus NasDem Sebut Jokowi Maunya Ganjar Jadi Presiden

Kamis, 12 Januari 2023 - 17:43 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Teritorial Bappilu Partai NasDem Effendi Choirie mengatakan bahwa Presiden Jokowi ingin Ganjar Prabowo menjadi presiden.

Hal itu menanggapi soal isu reshuffle yang dihembuskan Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat. Bahwa NasDem masih sejalan dengan visi misi Jokowi, hanya beda nama capres.

“Itu Djarot itu ada-ada aja, ngarang itu. Kita ini sejalan, hanya beda pandangan soal presiden. Jokowi maunya Ganjar. NasDem maunya Anies, ya itu,” kata Effendi saat dihubungi, Kamis (12/1/2023).

Dia mengaku mendengar hal tersebut dari pihak lain. Selain itu, dia juga menilai gelagat Jokowi mengarah ke Ganjar Pranowo.

“Ya saya mendengar begitu, gelagatnya memang begitu. Publik pasti kan membaca seperti itu,” ujarnya.

Meskipun di publik Jokowi masih meng-endorse beberapa nama seperti Ketum Gerindra Prabowo Subianto hingga terakhir Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra.

“Nah dia memang begitu, tapi dengan Anies tutup pintu, terkunci. Padahal yang akan datang itu Anies insyaAllah yang akan menang. InsyaAllah Anies yang akan menang itu, karena itu kita menyarankan Jokowi untuk menjadi negarawan,” jelasnya.

Menurutnya, Jokowi sebaiknya memberikan kesempatan kepada semua pihak untuk maju capres. Tak perlu menahan Anies Baswedan maju capres.

“Supaya Jokowi punya legacy yang baik, akhir pemerintahan yang jusnul khatimah, akhir yang baik,” ujar Effendi.

“Jadi aparat-aparat negaranya yang ganjal Anies itu harus ditekan, penyalahgunaan kekuasaan. Jadi kekuasaan mau ganjal Anies itu luar biasa, transparan, terbuka, dan mereka akan menyesal sendiri nanti,” tandas Effendi. (saa/muu)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral